Rabu, 16 April 2014

RAKOOR DAN SOSIALISASI REGULASI MADRASAH DINIYAH TAKMILIYAH


Banjarmasin, 10 April 2014
Dalam upaya mengimplementasikan standarisasi Madrasah Diniyah Takmiliyah, Kementerian Agama RI menggelar Rafat Koordinasi bersama seluruh Kasi pada Kantor Wilayah Kementerian Agama seluruh Indonesia dan juga Kepengurusan Pusat Forum Komunikasi Diniyah Takmiliyah (DPP-FKDT) bertempat di Hotel Banjarmasin Internasional Kalimantan Selatan. mulai tanggal 10 s/d 12 april 2014.
Acara tersebut dibuka secara resmi oleh Kakanwil Kemenag Prov. Kalimantan Selatan. Drs.HM.Thambrin M.MPd.. Dalam sambutannya ia menyampaikan bahwa Madrasah Diniyah Takmiliyah mempunyai peranan besar dalam menyiapkan Generasi yang berakhlak mulia.
Sebagai nara sumber Dr.Mamat Slamat Burhanuddin yang menjabat sebagai Kasubdit Pendidikan Diniyah pada Kementerian Agama RI. Dalam arahannya ia berharap agar semua jajaran Kementerian Agama yang membidangi Pendidikan Diniyah bersama FKDT selaku organisasi masyarakat bisa bekerjasama dengan baik sesuai posisi dan peranan masing-masing. 


Hari Kedua dalam acara ini Hadir sebagai nara sumber Dr H. Ace Saefudin MA selaku Dirjen Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren.
Dalam arahannya ia menyampaikan apresiasinya terhadap upaya masyarakat dalam mempertahankan serta mengembangkan pendidikan keagamaan Madrsah Diniyah Takmiliyah yang merupakan salah satu komponen dalam Sistem Pendidikan Nasional, oleh karena itu Pemerintah dalam hal ini Kementerian Agama akan berupaya untuk selalu hadir  mendukung dan mendorong dalam segala bentuk kebijakan yang diperlukan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar